September 19, 2024

Wakil Ketua TP PKK Pegunungan Bintang, Maria Y.A.Uropmabin

KALOMDOL,(SWpapua.com)_Pendidikan Anak Usia Dini sebagai wadah penting dalam mendidik anak sejak usia dini dengan di dasarkan kesadaran bahwa masa kanak-kanak adalah masa yang paling berharga untuk mencapai masa depan atau generasi penerus bangsa.

Kesadaran akan pentingnya pendidikan anak usia dini akhir – akhir ini kurang mendapatkan perhatian yang cukup baik dari berbagai kalangan masyarakat, pemerintah, pihak swasta, orang tua, dan lain-lain.

Hal ini di katakan,Wakil Ketua TP PKK Pegunungan Bintang, Maria Y.A.Uropmabin, di sela kunjungannya ke sejumlah Paud di Oksibil Ibu kota pegunungan Bintang , Jumat 17/11/2023.

Ia menjelaskan Pendidikan Anak Usia Dini sebagai wadah penting mendidik anak sejak usia dini dengan didasarkan pada kesadaran anak bahwa masa kanak-kanak adalah masa yang paling berharga untuk mencapai masa depan atau generasi penerus bangsa.

Akan tetapi kenyataannya Pendidikan anak usia dini yang bersifat formal dapat dilakukan melalui Taman Kanak-Kanak dengan biaya pendidikan yang lebih besar dibandingkan dengan pendidikan non formal seperti, Kelompok Bermain, Tempat bermain anak, dll.

“Ada beberapa permasalahan umum yang kami temui di lapangan seperti;
pertama;Kebijakan pemerintah tentang pendidikan anak usia dini yang kurang memadai. Kedua ;Kurangnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya pendidikan anak usia dini.ketiga Kurangnya mutu dalam pembangunan pendidikan anak usia dini.
Keempat ;Kurangnya daya dukung terhadap para pengajar pendidikan anak usia dini, termasuk Haknya”.

Waket II TP PKK mengharapkan perlu menyelaraskan kemampuan akademik maupun non akademik pengajar kota dengan di desa dengan cara membuat program-program pelatihan kemampuan pengajar.

Seharusnya pemerintah juga mendahulukan pembangunan pendidikan dasar khususnya PAUD dan Taman Bermain Anak dibanding dengan kepentingan pembangunan lainnya. Katanya.

Kedepan Pemerintah dapat menghilangkan ketidakmerataan dalam akses pendidikan, seperti halnya ketidakmerataan di desa dan kota, serta sesegera mungkin pemerintah menambah fasilitas sarana prasarana bagi pendidikan usia dini yang berada di kota maupun daerah terpencil yang kekurangan.

Admin Redaksi