Resmi Kantongi Rekomendasi, Pasangan (TO – JER) Siap Bertarung di Pilkada Pegubin

By Admin | Selasa, 20 Agustus 2024 | 288 Dilihat
Array

PEGUBIN, (SIWAR.COM) – Kepastian pasang Tonce Nabyal – Jeremias Tapyor atau lebih dikenal dengan julukan ( TO-JER) untuk mengikuti kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) Pegunungan Bintang, Provinsi Papua Pegunungan semakin kuat.

Pasang TO-JER itu memastikan kesiapannya mendaftarkan diri ke KPU Pegunungan Bintang setelah mendapat dukungan dari DPP PKS, NASDEM dan PBB untuk maju di Pilkada Kabupaten Pegunungan Bintang.

“Kita sudah sangat siap, kami didukung 5 Kursi yang terdiri dari, PKS, Nasdem dan PBB,” ujar Ketua Tim Pemenangan TO-JER, Gerinus Kulka S.IP, Kepada wartawan di kantor sekretariat Pemenangan Jl. Mabilabol -Kabiding, Selasa 20/8/2025.

Gerinus yang di dampingi sejumlah Anggota timnya mengungkapkan, Pasang Tonce Nabyal dan Jeremias Tapyor telah mendapat dukungan dari Tiga partai politik dengan perolehan 5 kursi dengan demikian Pasangan ToJer siap mendaftarkan diri untuk bertarung pada Pilkada Pegunungan Bintang 27 November 2024 mendatang.

Terkait hari dan tanggal pendaftaran, ungkap Ketua Tim Pemenangan Pasang ToJer sekaligus Pasangan Calon Gubernur Provinsi Papua Pegunungan Befa -Natan itu mengatakan, pendaftaran akan dibuka pada tanggal 27 – 29 Agustus 2024. Dengan demikian untuk mendaftar ke KPU Pasang TOJER akan menyesuaikan dengan Pendaftaran bakal calon gubernur dan Bacalon Wagub Provinsi (Befa – Natan).

“Pendaftaran tanggal 27-29 Agustus, kami berencana akan mendaftarkan diri ke KPU di hari dan waktu yang bersamaan dengan Bakal calon gubernur dan wakil gubernur “. Ungkap Gerinus Kulka.

Lanjut Gerinus, sebelum pasang TO-JER mendaftar, akan di dahului dengan Deklarasi Paslon dilanjutkan Pendaftaran pada hari itu pula.

Sebagai ungkapan kegembiraan atas rekomendasi yang di kantonginya itu, tim pendukung Pasangan TO-JER pada Selasa 20/8/2024 Pagi melakukan pawai bersama keliling kota Oksibil Pegunungan Bintang.***

Admin Redaksi

SEBARKAN
Array

Rekomendasi

Berita Terbaru

Bupati Pegubin: Tahun Depan Sistem Pelayanan Berbasis Distrik

PEGUBIN (SWpapua.com) – Bupati Pegunungan Bintang, Spey Yan Bidana, ST, M.Si, menegaskan mulai tahun 2026 seluruh urusan pemerintahan yang bersifat…

Bidang PUG, DP3KB Terus Menggenjot Pemberdayaan Ekonomi Keluarga

PEGUBIN, (SWpapuag.com) — Pemerintah Kabupaten Pegunungan Bintang melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3KB) terus…

Ribuan Umat Katolik Hadiri Peresmian Gedung Gereja Katolik Keluarga Kudus Okbetel

Okbetel, (SWpapua.com) — Suasana penuh sukacita dan kebersamaan terpancar dari ribuan umat Katolik bersama jemaat Kristen yang memadati halaman Gereja…

Kepemimpinan Bupati Spey Menjawab Kerinduan Masyarakat Selama 60 Tahun

PEGUBIN (SWpapua.com) — Setelah penantian panjang selama enam dekade, masyarakat di Abmisibil Distrik Okbib akhirnya bernafas lega. Bupati Pegunungan Bintang,…

Vikjen Keuskupan Jayapura Resmikan Gedung Gereja Katolik Keluarga Kudus Okbetel

Abmisibil, (SWpapua.com) — Suasana penuh sukacita dan haru menyelimuti umat Katolik di Paroki Bintang Timur, Abmisibil, Kabupaten Pegunungan Bintang. Ribuan…

TAG POPULER

Berita Terbaru

Berita Populer

Pengunjung

User Online: 0

Today Visitors: 33

Today Visits: 42

Total Visitors: 43487

Total Visits: 84259